-->

Cara Ampuh Mengatasi Smartphone Android yang Terkena Virus

Cara Ampuh Mengatasi Smartphone Android yang Terkena Virus
Cara mengatasi virus di Android - Akhir ini banyak berita mengenai penyerangan virus yang menyerang komputer, seperti kejadian yang terjadi bulan kemarin yaitu virus ransomware wanna cry yang berhasil menginfeksi sistem komputer dibeberapa Rumah sakit yang ada di Jakarta, sehingga pelayanan rumah sakit itu jadi terhambat, bahkan hampir lumpuh total.



Cara Ampuh Mengatasi Smartphone Android yang Terkena Virus | carabaru.net

Berbicara tentang virus, kita harus mengerti terlebih dahaulu apa itu virus. Virus itu sendiri merupakan sebuah program jahat yang di buat untuk merusak sistem dari komputer atau android sehingga merugikan penggunaya dan akan memberikan keuntungan bagi sipembuatnya. Terdapat bermacam-macam jenis virus jahat yang merugikan kita jika komputer atau android kita terinfeksi, maka oleh sebat itu kita semua harus selalu waspada dan tahu cara mencegah dan menghapus virus dengan mudah.

Seperti layaknya komputer android juga sangat rentan terhadap serangan virus maupun malware, dikarenakan sekarang banyak aplikasi-aplikasi android yang bisa kita download dan instal secara gratis maka kebanyakan virus ini akan menyerang melalui aplikasi yang telah berhasil disisipinya, dan secara perlahan-lahan akan menyebar lalu menyerang bila kalian menginstal aplikasi yang telah disisipi virus tersebut di Smartphone android kalian.

Untuk mengetahui apakah Android kalian terserang virus atau tidak, kalian harus mengerti ciri-ciri smartphone android yang terserang virus, dan berikuti ini ciri-ciri yang biasa muncul bila android kalian terkena virus :

- Handphone sering melakukan restart atau mati sendiri
- Android menjadi sangat lambat dan berat padahal kalian tidak membuka aplikasi sama sekali
- Sering mendownload file-file yang tidak kita kenal dengan sendirinya
- Pemakaian data internet membludag padahal kita tidak sering menggunakan internet
- Baterai cepat terkuras habis dengan sendirinya
- Android sering Crash saat kita membuka sebuah aplikasi

Cara Membersihkan Smartphone Android yang terkena Virus

Nah, pada kesempatan kali ini saya akan berbagi kepada kalian, cara untuk membersihkan virus dari android, sehingga android kalian bisa berjalan normal seperti biasa tanpa adanya virus yang bersarang pada ponsel kalian. Berikut ini cara-cara yang dapat kalian lakukan untuk mengatasi virus di android kalian :

1. Menggunakan Aplikasi Antivirus, dan lakukan scan secara berkala

Ada banyak sekali antivirus di google play store yang bisa kalian gunakan untuk membersihkan android dari virus, tetapi kalian harus pintar-pintar memilih mana aplikasi yang ampuh untuk membasmi virus mana aplikasi yang tidak berguna sama sekali untuk membersihkan virus, nah untuk itu saya menyarankan kepada kalian semua untuk menggunakan aplikasi antivirus yang berbayar jangan yang gratisan, dikarenakan biasanya aplikasi antivirus yang berbayar mempunyai formula-formula khusus untuk membasmi virus dari android.

2. Melakukan Update Sistem Android dengan yang Terbaru

Cara ini dilakukan agar android anda bisa mendapatkan sistem keamanan terbaru, sehingga virus akan kesulitan untuk menyerang android kalian, karena setiap waktunya virus itu berkembang dan muncul virus-virus baru oleh sebab itu di wajibkan melakukan pembaharuan setiap ada pembaharuan, dan janganlah memakai sistem operasi android yang usang karena rawan terkena virus.

3. Hapus file atau Aplikasi mencurigakan

Jika kalian menemukan aplikasi atau file yang sangat mencurigakan di Hp android kalian, sebaiknya kalian hapus karena bisa jadi file atau aplikasi itu merupakan sebuah virus yang mencoba menyusupi Hp android kalian.

4. Hindari untuk mendownload aplikasi-aplikasi yang tidak penting, apalagi aplikasi bajakan

Ini merupakan cara ampuh untuk mencegah virus memasuki Hp android kalian, sekarang ini banyak sekali di internet aplikasi-aplikasi berbayar tapi bisa di dapat secara gratis dengan cara di download ataupun dengan cara crack, alangkah baiknya kalian tidak mudah tergiur untuk menginstal aplikasi berbayar tetapi bisa di dapat secara gratis itu di karenakan biasanya aplikasi tersebut telah di sisipi virus yang berbahaya

5. Malakukan Hard Reset/ Reset Android ke Pabrik

Apabila Hp android kalian telah terinfeksi virus dan telah melakukan berbagi cara tetapi tetap saja tidak bisa menghapus virus itu dari Hp Android kalian, sebaiknya kalian melakukan Hard Reset atau reset android ke Pabrik. Karena cara ini merupakan cara yang paling Ampuh untuk menghapus virus tersebut, dan membuat Hp android kalian seperti Hp android yang pertama kali kalian beli. Namun, kalian harus membackup dulu file atau aplikasi yang kalian anggap penting, karena dengan melakukan hard reset semua aplikasi dan file-file yang ada di memori internal android anda akan ikut terhapus.

Itulah tadi beberapa cara yang bisa saya bagikan kepada kalian untuk mengatasi Hp Android yang terserang virus, semoga bisa bermanfaat bagi kalian, dan Smartphone kalian yang terkena virus bisa kembali seperti biasanya. Terima Kasih


0 Response to "Cara Ampuh Mengatasi Smartphone Android yang Terkena Virus"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel